Teknik Informatika PHB Teken MoA Dengan Preinexus

Home > Berita > Kerja Sama > Teknik Informatika PHB Teken MoA Dengan Preinexus

Upaya peningkatan mutu dan kualitas Program Studi D IV Teknik Informatika (Prodi D IV TI) Politeknik Harapan Bersama (PHB) terus dilakukan, salah satunya adalah dengan menjalin kerjasama dalam bentuk MOA (Memorandum Of Agreement) dengan Preinexus. Penandatangan kerjasama dalam bentuk MOA tersebut dilakukan pada Sabtu, 6 Mei 2017 bertempat di Hall Hotel Santika Purwokerto yang dihadiri oleh Pendiri dan Pengelola Preinexus serta anggota APTIKOM (Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer) Wilayah 6 Jawa Tengah.

Penandatanganan naskah MOA tersebut langsung dilakukan oleh Ka.Prodi D IV TI yakni Ginanjar Wiro Sasmito, M.Kom dengan pendiri sekaligus pengelola Preinexus yakni : Prof. Dr. Ir. R. Eko Indrajit, M.Sc., M.BA., M.A., M.Phil yang disaksikan oleh beberapa anggota dan pengurus APTIKOM Wilayah Jawa Tengah. Preinexus sendiri adalah sebuah lembaga yang membidangi pembelajaran dan sertifikasi kompetensi bidang informatika – komputer serta lembaga yang membidangi pengembangan teknologi dan sistem informasi.

Dalam Naskah MOA tersebut, telah disepakati bahwa kedua belah pihak akan bersinergi dalam : Penyusunan materi dan kurikulum yang berbasis KKNI, Pengembangan sistem dan teknologi informasi berbasis digital learning, peningkatan kompetensi dosen dengan mengacu pada kebutuhan industri, pelaksanaan penelitian di bidang informatika dan komputer, pembuatan produk dan layanan inovatif, penyelenggaraan uji kompetensi bagi mahasiswa dan pengelolaan proyek teknologi informasi.

Prof. Eko (panggilan akrab pendiri dan pengelola Preinexus) berharap agar kerjasama dalam bentuk MOA ini dapat dimaksimalkan dan beliau menargetkan dua hal dari hasil penandatanganan MOA ini, yakni : terdapat peningkatan mutu dan kualitas lulusan perguruan tinggi bidang informatika dan komputer yang dapat memenuhi kebutuhan industri serta dapat memajukan mutu dan kualitas teknologi dan sistem informasi di Indonesia.

Leave a Reply